4 Tanda Pria Mulai Bosan dengan Hubungan Asmara - Solusi Bercinta
 

4 Tanda Pria Mulai Bosan dengan Hubungan Asmara

imgSaat dimabuk cinta, seseorang bisa melakukan apapun demi kekasih yang disayanginya. Namun terkadang rasa cinta itu bisa memudar karena beberapa masalah atau ketidakcocokan.

Apakah Anda merasa kekasih tidak lagi bersikap sehangat dulu, atau dia serasa menjadi orang yang tidak Anda kenal? Bisa jadi itu karena perasaan cintanya tak lagi sedalam dulu. Menurut Christelyn D. Karazin, penulis “Swirling: How to Date, Mate and Relate Mixing Race, Culture and Creed”, ada beberapa perubahan sikap pria yang mengindikasikan kalau dia sudah tidak mencintai kekasihnya lagi.

Jika empat tanda ini ada pada kekasih, sebaiknya Anda mulai mengevaluasi hubungan dan bicara serius tentang kelanjutan jalinan asmara kalian berdua. Ini empat tanda tersebut, seperti dikutip dari Madame Noire.

1. Membicarakan Masa Depannya Sendiri
Apakah kekasih Anda sering membicarakan tempat yang ingin dia tinggali? Tempat liburan yang ingin ia datangi atau karir yang akan dia capai? Jika si dia banyak membicarakan tentang mimpi dan impian masa depan namun tidak pernah menyinggung tentang Anda di dalamnya, kemungkinan besar karena dia memang tidak melihat Anda sebagai pasangan yang potensial untuk hidupnya kelak.

2. Tiba-tiba Punya Hobi atau Pekerjaan yang Tidak Pernah Anda Tahu
Akhir pekan biasanya menjadi jadwal rutin Anda dan pasangan untuk bersenang-senang berdua. Namun belakangan ini dia sering absen kencan malam minggu karena sibuk dengan hobi barunya melukis graffiti. Padahal, Anda tahu benar si dia lebih tertarik dengan dunia otomotif. Jika tiba-tiba kekasih punya hobi baru yang membuatnya 'sangat sibuk', kemungkinan hobi itu hanya dijadikannya alasan untuk menghindari Anda.

3. Selalu Anda yang Berinisiatif Merencanakan Kencan
Setiap kencan, selalu Anda yang berinisiatif mencari tempat dan memilih waktu kencan. Sementara si dia, sejak beberapa bulan belakangan ini tidak pernah sekalipun mengajak pergi bersama. Ini berarti dia tak antusias lagi untuk menghabiskan waktu romantis bersama Anda. Sebaiknya Anda mulai memikirkan kenapa hal itu bisa terjadi. Apakah dia masih pantas menerima semua usaha Anda untuk mempertahankan hubungan?

4. Tidak Peduli Lagi dengan Masalah Anda
Selama ini, kekasih selalu menjadi orang yang bisa diajak bertukar pikiran saat ada masalah di kantor. Dia juga selalu membuat perasaan Anda lebih baik ketika didera masalah keluarga atau dia selalu bisa menjadi bahu sandaran saat Anda menangis. Tapi kehangatan dan perhatian darinya, tidak pernah Anda dapatkan lagi. Malah dia hanya menghela napas atau bahkan pergi saat Anda mengeluhkan masalah pribadi. Jika perasaan Anda sudah bukan menjadi hal utama baginya, mungkin sudah waktunya Anda memikirkan lagi soal kelanjutan hubungan kalian.

0 komentar:

Posting Komentar

CONTACT PERSON Untuk Pelayanan dan pemasangan iklan Anda dapat menghubungi kami di alamat di bawah:

PEPEDMAKER GROUP™

Jl Demang Hamid No 65 Kayuagung, Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan 30612

mail 0877 9656 0777

mail @SolusiBercinta

mail Solusi Bercinta

mail 2982C631

mail solusi.bercinta@gmail.com

 
Solusi Bercinta Copyright © 2011 Design by PEPEDMAKER Blogger Template and Fredy Catur Putra

Recommended Reading

previous SEX SOLUTION
Terkadang dalam berhubungan percintaan tak sebaik yang kita rencanakan, temukan jawaban hubungan percintaan Anda di sini
[
more ]

Recommended Reading

previous LOVE SOLUTION
Dalam menjalin sebuah hubungan asmara Anda terkadang dihadapkan dengan banyak problematika percintaan, temukan disini solusinya
[
more ]

Recommended Reading

previous TIPS FOR LOVE
Nah Lovers, ada banyak tips percintaan di sini. Mungkin Anda membutuhkannya untuk menjalani hubungan asmara Anda
[
more ]